Rabu, Maret 12, 2025
BerandaLombokKerja Hingga Pagi, KPU RI Rilis 35 Orang Meninggal Dunia Usai Jalankan...

Kerja Hingga Pagi, KPU RI Rilis 35 Orang Meninggal Dunia Usai Jalankan Tugas di TPS Pemilu

PortalLombok.com –Komisi Pemilihan Umum Republik Indonesia (KPU RI) catat 35 orang meninggal dunia usai laksanakan tugas di Tempat Pemilihan Suara (TPS) pada Pemilu 2024, yang digelar pada tanggal 14 Februari 2024 lalu.

Data ini dikeluarkan oleh Badan Ad Hoc periode tanggal 14-15 Februari 2024, yang terdiri dari Panitia Pemungutan Suara (PPS), Petugas Perlindungan Masyarakat (Linmas), dan Kelompok Penyelenggara Pemungutan Suara (KPPS).

Hal ini tentunya mengejutkan, mengingat kerja panitia pemungutan suara saat Pemilu 2024, hingga menjelang pagi hari.

Komisi Pemilihan Umum (KPU) RI mencatat sebanyak 35 orang meninggal dunia setelah menjalankan tugas proses penghitungan suara Pemilu 2024, dari angka tersebut, 23 di antaranya anggota kelompok penyelenggara pemungutan suara (KPPS).

Baca juga : Masuk Masa Tenang, Pemprov NTB Pastikan Siap Gelar Pemilu 2024

“Data kematian dan sakit Badan Ad hoc periode tanggal 14-15 Februari 2024 update data, 16 Februari 2024, pukul 18.00 WIB meninggal 35 orang dengan rincian KPPS 23 orang,” ungkap Ketua KPU RI, Hasyim Asy’ari dalam keterangannya, dikutip dari PMJNEWS.com, Jumat 16 Februari 2024.

Lebih lanjut Hasyim menjelaskan dari 35 orang meninggal, tiga di antaranya panitia pemungutan suara (PPS) dan sembilan petugas perlindungan masyarakat (linmas). Menurut dia, data itu diperbarui pada pukul 18.00 WIB.

“(Data kematian) 3 orang PPS, linmas 9 orang,” ucapnya.

Selain itu, KPU mencatat ada 3.909 yang jatuh sakit pasca-menjalankan tugas penghitungan suara. Mereka di antaranya 119 panitia pemilihan kecamatan (PPK), 596 PPS, 2.878 KPPS dan 316 petugas linmas.

Baca juga : Pemilu 2024 Semakin Dekat, KPUD Kota Mataram Gelar Simulasi Pemungutan dan Penghitungan Suara

“Sakit 3.909 orang. Dengan rincian PPK 119 orang, PPS 596 orang, KPPS 2.878 orang, linmas 316 orang,” tukasnya.***

(PL-01)

Sumber: PMJNEWS.com

RELATED ARTICLES

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

- Advertisment -

Most Popular

Recent Comments