Rabu, April 30, 2025
BerandaLainnyaGubernur Akan Bentuk Tim Percepatan Pembangunan, Ketua DPRD NTB,Menyambut Baik

Gubernur Akan Bentuk Tim Percepatan Pembangunan, Ketua DPRD NTB,Menyambut Baik

Portallombok-Ketua DPRD NTB Hj. Baiq Isvie Rupaeda menyambut positif keinginan Gubernur Nusa Tenggara Barat Lalu Muhammad Iqbal yang akan membentuk Tim Percepatan Pembangunan dalam mempercepat proses pembangunan.

Pembentuan tim percepatan ini dilihat sebagai upaya dalam mempercepat program yang ada dalam visi misinya bisa cepat tercapai.

Sebagi unsur pimpinan di legislative maka pihaknya mendukung langkah gubernur NTB membentuk tim percepatan yang hajatannya bagi NTB Makmur dan Mendunia.

“Kita mendukung itu agar apa yang menjadi visi misinya pak gubernur bisa cepat tercapai,” katanya, Jumat (28/3/2025)  kepada wartawan di Mataram.

Politisi Golkar NTB ini menegaskan, persoalan mendasar yang terjadi di NTB seperti ekonomi, kemiskinan dan pendidikan akan menjadi fokus dilakukan percepatan pengentasannya. Sehingga tim percepatan pembangunan ini nantinya akan mengarah di sektor pembangunan, ekonomi, dan bidang pendidikan.

“Kita akan melihat dulu dan kita belum mendengar tim percepatan itu bidang apa saja. Yang pastinya kan bidang pembangunan, bidang ekonomi dan bidang pendidikan. Kita tahu apa yang menjadi persoalan dasar di NTB, itulah yang akan dibuat percepatannya,” ujarnya.

Kemiskinan lanjutnya, ada tim percepatan bidang kemiskinan maupun lainnya. Diharapkan tim percepatan pembangunan ini adalah tim yang komprehensif dan professional. “Jangan hanya duduk-duduk dan mengucapkan terimakasih sehingga tim percepatan pembangunan ini adalah betul-betul professional,” ucapnya.

Tim percepatan pembangunan ini tegasnya.

Berada di bawah gubernur dan bertanggungjawab terhadap gubernur. Jikapun ada regulasi maka ini menjadi ranah gubernur dan pihaknya tidak akan turut campur.

“Regulasi ya dialah yang cari, kita tidak usah ikut campur soal regulasi. Yang penting kita akan mendukung apapun yang akan dilakukan pak gubernur sepanjang untuk kepentingan pembangunan dan kemaslahatan NTB, saya dukung,” ungkapnya.

Vr.

RELATED ARTICLES

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

- Advertisment -

Most Popular

Recent Comments